Manfaat Slip Gaji Online untuk Pengelola Perusahaan

iniini

Salah satu bukti keseriusan perusahaan dalam memberikan upah sebagai imbalan atas kerja karyawan dapat ditunjukkan dengan keberadaan slip gaji. Memasuki era informasi, saat ini penggunaan slip gaji online sebetulnya bukan lagi merupakan hal yang asing. Namun demikian, sudahkah Anda betul-betul memahami manfaat penggunaannya selaku pengelola perusahaan? Ketahui betul beberapa manfaat penggunaan slip gaji online berikut ini.

  1. Meminimalisasi Penggunaan Kertas

    Mendengar kata slip gaji, bisa jadi hal yang pertama kali muncul di benak Anda adalah rincian upah berikut potongan-potongan yang dicetak dalam lembaran kertas. Bukti pembayaran gaji konvensional ini memang dapat digunakan sebagai salah satu dokumen penting ketika karyawan Anda mengajukan pinjaman atau kredit ke bank. Padahal, ada kalanya karyawan tidak betul-betul membutuhkan bukti pemberian upah yang dicetak secara fisik ini. Karyawan hanya sekadar perlu tahu rincian pendapatan, tunjangan, serta beragam potongan yang menentukan pendapatan bersih yang diterima.

    Pada masa sekarang, asumsi bahwa slip gaji selalu identik dengan rincian pendapatan dalam lembaran kertas sudah saatnya ditinggalkan. Peran bukti pembayaran gaji konvensional saat ini sudah digantikan dengan keberadaan slip gaji online. Dengan demikian, perusahaan Anda tidak perlu lagi menghabiskan biaya serta tenaga untuk mencetak bukti pembayaran gaji satu per satu.

  2. Dapat Diakses di Mana Saja

    Sesuai dengan namanya, slip gaji online memang dirancang sedemikian rupa sehingga dapat diakses bermodalkan koneksi internet saja. Anda hanya perlu membuat akun perusahaan serta akun khusus untuk karyawan. Saat ini bahkan dapat pula diakses melalui aplikasi mobile yang dapat disematkan pada smartphone. Dengan demikian, Anda tidak perlu menggunakan perangkat khusus seperti laptop maupun komputer hanya untuk memantau pengelolaan dan rincian gaji karyawan.

    Bukan hanya pengelola administrasi dan keuangan saja yang dapat mengakses rincian pemasukan serta potongan gaji secara online. Karyawan juga dapat melihat secara langsung riwayat slip gaji masing-masing. Hal semacam ini tentu amat penting di era keterbukaan informasi seperti sekarang. Apabila ada hal-hal yang kurang sesuai dalam slip gaji online, karyawan pun dapat secara langsung berkoordinasi dengan pihak yang berwenang.

  3. Mudah Dikirim dalam Hitungan Menit

    Tidak hanya dapat disimak melalui akun karyawan maupun perusahaan, fitur online juga dapat dengan mudah dikirimkan kepada pihak yang membutuhkan. Usai mengintegrasikan data dengan sistem yang ada, karyawan bahkan dapat menyimpan bukti pembayaran tersebut. Dalam hitungan menit, informasi rinci perihal pemasukan dan potongan gaji dapat dikirimkan sekaligus disimpan ke alamat e-mail pribadi karyawan. Selain itu, karyawan dapat pula mengunduhnya secara langsung. Kemudahan semacam ini tentu amat meringankan kinerja bagian personalia.

  4. Back up Data Cepat dan Mudah

    Informasi atau data yang terdapat pada slip gaji online dapat di-back up dengan mudah. Meski Anda mengalami kehilangan perangkat berupa laptop maupun smartphone, Anda tetap dapat mengakses data tersebut menggunakan akun yang sudah Anda buat. Hal ini lantaran informasi tersebut tersimpan dalam database yang juga senantiasa di-back up secara rutin oleh pihak penyedia layanan terkait.

  5. Privasi & Keamanan Data Terjamin

    Penyedia layanan slip gaji online tentu tidak akan main-main perihal privasi serta keamanan data perusahaan yang menggunakan jasanya. Hal ini mengingat informasi-informasi yang di-input merupakan informasi resmi yang betul-betul dapat dipertanggungjawabkan keabsahannya. Dengan demikian, pihak pengelola perusahaan juga harus memastikan bahwa data karyawan yang di-input bukan merupakan data fiktif.

    Salah satu upaya untuk menjaga keamanan data dapat dilihat dari kata sandi atau password yang digunakan untuk mengakses akun penyedia layanan tersebut. Namun demikian, Anda juga wajib memastikan bahwa akun serta kata sandi tersebut hanya dapat diakses oleh orang-orang yang berkepentingan.

Keputusan perusahaan Anda untuk mulai menerapkan slip gaji online merupakan salah satu langkah penting untuk turut berkembang mengikuti kemajuan zaman. Jika Anda hendak mencoba melakukan efisiensi semacam ini, aplikasi HR Sleekr (Mekari Talenta) bisa jadi pilihan yang tepat. Didukung dengan fitur slip gaji online, Anda dapat merasakan berbagai manfaat yang sudah dipaparkan sebelumnya. Talenta-pun menjamin keamanan data yang sudah Anda percayakan dengan memastikan data tersebut tidak akan dapat diakses oleh pihak-pihak di luar perusahaan Anda. Hubungi Mekari Talenta sekarang di sini dan rasakan manfaatnya!

WhatsApp WhatsApp Sales