Pengaruh Penggunaan Aplikasi Absensi untuk Perkembangan Perusahaan

Masuk dalam dunia bisnis yang semakin hari semakin dinamis, pelakunya selalu dituntut untuk terus mengikuti perkembangan zaman. Perkembangan tersebut tentu berdampak pada setiap aspek bisnis, yang kemudian harus disikapi dengan bijak sehingga bisnis bisa terus menunjukkan kemajuan. Bentuk perubahan tersebut misalnya saja regulasi yang berlaku, sistem aplikasi absensi dan pengelolaan HR yang berbasis cloud, hingga manajemen informasi dan sumber daya. Dari banyak yang terus berubah pada dunia bisnis, terdapat satu hal yang tidak berubah jumlahnya, yakni waktu.

Pengelolaan waktu jadi salah satu faktor besar dalam menentukan perkembangan bisnis. Setiap orang dan pelaku usaha memiliki waktu yang sama dalam satu hari, namun tentu yang akan menunjukkan perkembangan lebih pesat adalah yang memanfaatkan waktunya dengan optimal. Pemanfaatan waktu ini kemudian banyak dipengaruhi oleh peralihan berbagai sistem ke bentuk digital yang semua berjalan secara real time dan sangat cepat.

Pada prakteknya, perubahan sederhana yang bisa dilakukan untuk meningkatkan efektivitas penggunaan waktu adalah penerapan penggunaan aplikasi absensi berbasis cloud. Penerapan ini bisa sangat menghemat waktu yang digunakan karyawan untuk melakukan absensi, jika tadinya dilakukan dengan mesin fingerprint atau bahkan absensi manual, sehingga waktu kerja menjadi lebih banyak. Logikanya, semakin banyak waktu yang bisa digunakan maka workload yang dimiliki juga akan meningkat.

Dari sisi pengelolaan sumber daya manusia atau HR, Anda juga akan merasakan perbedaan dengan menerapkan sistem absensi ini. Beberapa perbedaan mendasar antara lain:

  1. Waktu Absensi yang Jauh Lebih Singkat

    Penggunaan aplikasi absensi pada perusahaan terbukti secara mendasar mengurangi waktu yang digunakan untuk melakukan absensi. Penerapan sistem ini memungkinkan karyawan untuk melakukan absensi dari smartphone mereka masing-masing sehingga bisa dilakukan tepat pada jadwal yang ditentukan tanpa harus antri pada satu mesin tertentu. Penggunaan aplikasi juga memungkinkan mobilitas karyawan yang tinggi tanpa mengharuskan mereka terlebih dahulu datang ke kantor hanya untuk melakukan absen kerja.

  2. Efektivitas Pengelolaan Daftar Kehadiran

    Penggunaan aplikasi absensi biasanya disertai dengan penyimpanan arsip data-data terekam dengan lebih rapi dan terorganisir. Tentu, dengan arsip yang rapi, pengambilan keputusan strategis terkait dengan daftar kehadiran karyawan bisa dilakukan lebih cepat. Bayangkan jika pada masa sekarang Anda dipaksa berhadapan dengan setumpuk dokumen yang hanya berisikan tentang daftar kehadiran karyawan, berapa banyak waktu yang Anda buang untuk sekedar membaca dan mencari data yang Anda butuhkan. Dengan aplikasi absensi, pencarian data yang diperlukan hanya semudah mengetikkan nama dokumen atau data yang diperlukan, dan Anda sudah akan mendapat data yang diperlukan. Efektivitas penggunaan waktu menjadi tinggi dan waktu bisa dialokasikan pada kanal kerja yang lain.

  3. Optimalisasi Staf Bidang HR

    Secara keseluruhan, penggunaan aplikasi absensi bisa meningkatkan optimalisasi staff di bidang HR. Dengan menggunakan aplikasi, sangat banyak pekerjaan yang bisa diselesaikan lebih cepat karena semuanya telah memiliki sistem yang mengatur. Anda tidak perlu melakukan pemborosan staf di bagian HR sehingga sumber daya yang tadinya habis pada bidang HR bisa dioptimalkan pada bidang lain. Mudahnya penggunaan aplikasi memungkinkan Anda untuk menugaskan hal ini pada karyawan tanpa terlalu memerlukan banyak ahli bidang HR.

  4. Terhubung dengan Pengelolaan Bidang Lain

    Aplikasi absensi biasanya tidak berdiri sendiri namun masuk dalam sistem lengkap tentang HR. Aplikasi ini hadir bersama dengan fitur pengelolaan pajak, pengelolaan shift kerja, pengelolaan cuti, hingga pembayaran payroll, dan BPJS. Tentu dengan banyaknya fitur yang hadir bersamanya, Anda bisa memaksimalkan penggunaan sistem tersebut untuk meningkatkan produktivitas perusahaan.

Dari beberapa hal di atas, Anda bisa melihat betapa peralihan penggunaan sistem absen bisa memberikan dampak yang demikian besar pada perkembangan perusahaan. Untuk memilih layanan HR yang tepat, Anda bisa mencoba menggunakan Sleekr. Layanan Sleekr menyediakan berbagai fitur berkenaan dengan urusan HR sehingga Anda bisa melakukan digitalisasi pada bidang ini. Digitalisasi sangat membantu Anda meningkatkan efektivitas waktu, sehingga Anda memiliki ‘tambahan’ waktu untuk dialokasikan pada bidang lain agar perkembangan bisa terus didorong. Sleekr sendiri telah dipercaya oleh banyak perusahaan besar, sehingga kredibilitasnya terjamin.

WhatsApp WhatsApp Sales